Pada postingan blog kali ini saya akan membahas tentang
implementasi Clound Computing dalam bidang Telekomunikasi. Di mana pengertian Cloud
Computing atau Komputasi Awan adalah gabungan pemanfaatan teknologi komputer
(Komunikasi) dan pengembangan berbasis internet (awan). Contoh dari komputasi
awan sendiri adalah penggunaan e-mail seperti Ymail dan Gmail namun sebagian
dari kita belum menyadarinya. Dengan menggunakan layanan email tersebut kita
tidak perlu lagi menginstall software email seperti outlook, kita dapat
langsung mengakses email dimana dan kapan pun kita berada.
IMPLEMENTASI DALAM BIDANG TELEKOMUNIKASI
Pada saat ini penerapan cloud computing di bidang
telekomunikasi contohnya adalah teknologi
Broadband. Penggunaan cloud computing sangat memungkinkan adanya
penambahan atau pengurangan kapasitas, baik dari sisi bandwidth, space
penyimpan data, maupun kapasitas user-handling. Karakteristik ini
disebut dengan istilah scalability. Scalability adalah kemampuan
sistem untuk scale up/down berdasarkan client request. Penerapan scalability
mirip konsep pay-as-you-go (apa yg dibayar, itu yang dipakai). Cloud
computing menjawab kebutuhan ini dengan menyediakan layanan disertai
pilihan kapasitas yang dapat dibutuhkan oleh perusahaan pengguna.
sumber
0 komentar:
Posting Komentar